Home » , » Tidak Ada Pemain yang Dicoret

Tidak Ada Pemain yang Dicoret

Putaran pertama Divisi Utama Liga Indonesia selesai kini manajeman PSCS mempersiapkan diri melakoni putaran kedua 19 April mendatang.
 
Ketua Umum PSCS Cilacap - Farid Ma’ruf menyatakan diantara persiapan manajemen adalah mempertahankan seluruh pemain yang berjuang di putaran pertama. Bahkan rencananya justru akan menambah dua pemain lokal untuk memperkuat skuad Laskar Nusakambangan.

Menurut Farid dari 23 pemain yang ada saat ini kekompakan maupun visinya sudah terjaga dan dijalankan dengan baik. Hasil dari putaran pertama menjadi pertimbangan manajemen untuk tidak mencoret pemain. Pertimbangan lain adalah menjaga kestabilan dari tim yang sudah terbentuk.

Selain itu merekrut pemain tidak semudah yang diharapkan apalagi jika menginginkan pemain berkualitas. Dengan demikian manajeman sepakat untuk tetap mempertahankan 23 pemain lama. Ia mengatakan dua pemain lokal yang akan direkrut untuk putaran kedua adalah bekas pemain Porprov Cilacap dengan status sebagai pemain magang di PSCS.

Saat ini para pemain PSCS masih menikmati liburan setelah merampungkan putaran pertama dengan pertandingan terakhir melawan Persitema Temanggung. Setidaknya ada jeda waktu tiga minggu sebelum masuk kompetisi putaran kedua. (idp/san/050413)

Sumber: yesfmcilacap.com
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : PSCS Cilacap | Laskar Nusakambangan
Copyright © 2010-2015. MakSruwingNews - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website
Proudly powered by Blogger