Teka-teki jadwal laga uji coba Persibangga Purbalingga kontra PSCS Cilacap, akhirnya terjawab. Kedua tim akhirnya sepakat menggelar laga uji coba di Stadion Goentoer Darjono Purbalingga, Selasa (19/2) besok.
Sebelumnya, kedua tim sudah sepakat menggelar uji coba. Namun, masih belum diketahui jadwalnya. Kedua tim baru sepakat pertandingan akan digelar pekan ini. Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur PT Persibangga Sportama Rohman Supriyadi melalui siaran persnya, kemarin (17/2). Rohman mengatakan, pertandingan tersebut merupakan laga ujicoba perdana yang akan dilakoni skuad Persibangga setelah memulai latihan pekan kemarin.
Ajang tersebut juga akan menjadi sosialisasi Persibangga kepada masyarakat, terkait persiapan menuju kompetisi Divisi Utama.
“Pertandingan juga akan menjadi sarana untuk penggalangan dana bagi Persibangga guna berkiprah di kompetisi Divisi Utama. Kami membutuhkan dana yang tidak sedikit. Makanya kami minta dukungan dari masyarakat,” ujar Rohman.
Terselenggaranya laga ujicoba ini sekaligus menjadi bukti bahwa kisruh
sepakbola Indonesia di tataran elit, ternyata tak berimbas pada hubungan
baik Persibangga dan PSCS. Seperti diketahui bahwa Persibangga
Purbalingga musim ini akan berlaga di Divisi Utama PT LPIS sedangkan
PSCS Cilacap saat ini tengah berkompetisi di Divisi Utama PT LI. Dari
3 pertandingan yang sudah dijalani, PSCS berhasil mengumpulkan 6 poin.
Setelah kalah 1-0 di kandang PSIS Semarang di pekan pertama, PSCS
berhasil membungkam tuan rumah Persiku Kudus 0-1 di pekan kedua, dan
pekan ketiga mempecundangi Persipur Purwodadi 3-1 di Cilacap.
Laga ini, menurut Rohman bakal berlangsung menarik. Sebab, kedua tim akan menurunkan kekuatan terbaiknya. “Pertandingan akan berlangsung menarik. Kalau diistilahkan, ini merupakan pertandingan derby ngapak," tuturnya.
Persibangga sat ini dibesut pelatih Ahmad Muhariah bersama asisten pelatih Agus Indra dan Kurniawan Sukawijaya. Sedangkan PSCS ditukangi mantan pelatih Persibangga saat berlaga di Divisi II yaitu Gatot Barnowo. “Persibangga akan turun full team. Demikian juga PSCS. Pemain asing yang memperkuat PSCS di pertandingan resmi akan diturunkan di laga persahabatan tersebut,” imbuhnya.
Manager Persibangga, Dony Eriawan menambahkan sebelum berlaga di kompetisi resmi, Persibangga akan melakukan beberapa laga pra musim. Satu diantaranya melawan PSCS. Pihaknya akan mengupayakan untuk mempertemukan dengan tim-tim yang punya kualitas sama dan juga satu level diatas. “Tujuannya agar pemain bisa terbiasa menghadapi atmosfir pertandingan yang ketat,” tandasnya.
Mengingat pertandingan ini merupakan derby dua tim eks Karesidenan Banyumas atau biasa disebut Derby Ngapak, bisa dipastikan Stadion Goentoer Darjono akan penuh oleh supporter kedua kesebelasan. Selain itu kedua kelompok supporter, yakni Braling Mania dan Laskar Nusakambangan dikenal loyal pada klub nya masing-masing. Tiket pertandingan sendiri dijual 15.000 per lembar untuk umum dan 50.000 untuk tribun VIP.
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Sumber: Radar Banyumas, persibanggafc.com
Editor: lanuscyber.com
0 komentar:
Posting Komentar